Kamis, 21 Maret 2013

Kode Spesifikasi Pelumas Kendaraan


Nie cara mengetahui spesifikasi oli mesin buat kendaraan kita biar gak asal tuang ke mesi. Salah tuang malah bisa bikin loyo kendaraan bahkan bisa fatal akibatnya. Jika kemarin sudah di ulas tentang SAE oli kendaraan sekarang bahas tentang arti-arti kode spesifikasi oli yang tertera pada setiap kemasan oli/pelumas.

Setiap pabrikan kendaraan bermotor telah melakukan pengujian pada setiap mesin mesin yang telah diproduksi. Tentu saja mereka mengacu pada standarisasi dunia, misalnya
API Service (American Petroleum Institute)
JASO (Japan Automotive Standard Association )
ACEA (Association Des Constructeurs Europeens d' Automobiles )
DIN (Deutsche Industrie Norm )

Untuk mesin kendaraan ( Motor ), Grade yang tersedia mengacu pada API Service. API Service sendiri mempunyai kode mulai dari SA hingga SM, dan di tengah-tengahnya ada SF, SG, SH, SJ, SL dan lainya. Sementara jika mengacu pada standar JASO pada mesin 2-Tak terdapat kode FA - FD, Sedangkan pada mesin 4-Tak baru ada MA dan MB.

Mutu suatu pelumas berdasarkan API Service ditunjukan oleh tingkatan huruf dibelakangnya. Misalkan API SL, Kode S (Spark) menandakan elumas mesin bensin. Sedangkan kode pada huruf kedua menunjukan nilai mutu pelumas tersebut. Semakin mendekati huruf Z maka semakin baik pelumas dalam melapisi komponen mesin. Dan kode kode tersebut juga merujuk pada mesin-mesin pada keluaran tahun tertentu.

Penggunaan spesifikaksi yang lebih rendah tentu akan mengurangi performa kendaraan. Pabrikan tentunya telahmengerti secara detail equipment yang dibuatnya. Sehingga bila kita tidak memenuhinya, maka tidak akan memperoleh featur maupun benefit atau bahkan mungkin bisa menyebabkan terjadinya penurunan kinerja pada mesin kendaraan. Oleh sebab itu saat memilih pelumas sangat dianjurkan untuk memperhatika tahun produksi motor dan grade oli yang di anjurkan oleh pabrikan.

Grade Oli berdasarkan Tahun Produksi Mesin
API : SF/SG/SH  : Untuk mesin kendaraan produksi tahun 1980 - 1996
API : SJ               : Untuk mesin kendaraan produksi tahun 1996 - 2001
API : SL              : Untuk mesin kendaraan produksi tahun  2001 - Sekarang

JASO (Mesin 2-Tak) : Kode FA - FD
JASO (Mesin 4-Tak) : Kode MA untuk mesin bertransmisi girbiks
                                  : Kode MB untuk mesin bertransmisi automatic (CVT)

sumber referensi : motorplus.net

Tidak ada komentar:

Posting Komentar